Iklan 2

Rabu, 26 Juni 2013

Fitnah Syi'ah Wahabi Takfiri...

BATMAN PUKUL ROBIN


Tidak mau mengkafirkan Syi'ah dan diadu-domba agar mau membunuh Syi'ah itu bukan berarti Syi'ah.
Tapi sekedar Muslim yg menjunjung tinggi Ukhuwah Islamiyyah dgn mazhab Syafi'ie dan aqidah Asy'ari yang bersikap lembut thd sesama Muslim dan keras thd orang2 kafir.

Kalau menurut Wahabi: Syi’ah itu kafir. Bukan Islam. Lebih jahat dari Yahudi. Silahkan baca Muhammad bin Abdul Wahhab pendiri Wahabi:
http://kabarislam.wordpress.com/2012/03/03/muhammad-bin-abdul-wahhab
Bahkan ada berita Fatwa Ulama Wahabi untuk membantai semua orang Syi’ah bukan hanya lelaki, tapi juga wanita dan anak-anak.

Kalau menurut mayoritas Ulama Ahlus Sunnah Wal Jama’ah, tidak semua Syi’ah itu sesat. Ada pula yg lurus. Di antara yg berpendapat begitu: Yusuf Qaradhawi, Mufti Mesir Ali Jum’at, Syekh Al Azhar Tantawi, Din Syamsuddin, Hasyim Muzadi, Hj Tuti Alawiyah, Syekh Al Buthi, dsb. Mereka bersama 200 ulama lain dari 50 negara di Juli 2005 menanda-tangani Risalah Amman (http://ammanmessage.com/) yang menyatakan bahwa Sunni dan Syi’ah adalah aliran yang lurus. Tidak boleh mengkafirkan.


Pada Juli 2006, jumlah Ulama yang mendukung Risalah tsb berkembang jadi 500 ulama. Habib Rizieq Syihab, Quraisy Syihab, Said Agil Siradj, dsb juga berpendapat tidak semua Syi’ah itu sesat/kafir. Kalau kafir, tentu jemaah haji Syi’ah asal Iran tidak boleh berhaji ke Mekkah dan menurut KH Ali Yafie (mantan Ketua MUI) Republik Islam Iran tidak akan diterima oleh 60 negara Islam sebagai anggota Organisasi Konferensi Islam. Tahun 2012 kemarin, Ahmadinejad selaku presiden Iran jadi pimpinan OKI (negara Organisasi Konferensi Islam.



Jadi Jumhur Ulama dari Ketua Majelis Ulama seperti KH Quraisy Syihab, KH Ali Yafie, Ketua NU seperti KH Said Aqil Siradj dan KH Hasyim Muzadi, Ketua Muhammadiyyah seperti Din Syamsuddin dan Prof Dr Ahmad Syafi’ie Ma’arif berpendapat Syi’ah itu masih lurus dan masih bagian dari Islam. Kalau Jumhur Ulama tidak kita percaya, siapa lagi yang harus kita percaya?


“…Bertanyalah kepada Ahli Zikir (Ulama) jika kamu tidak mengetahui” [An Nahl 43]


http://kabarislam.wordpress.com/2012/03/06/pandangan-ulama-ahlus-sunnah-wal-jamaah-tentang-syiah/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar